NAPOLI vs INTER (Coppa Italia) | Rabu, 20 Januari 2016, 02.45 WIB INTER vs CARPI (Serie-A) | Sabtu, 23 Januari 2016, 21.00 WIB AC MILAN vs INTER (Serie-A) | Senin, 1 Februari 2016, 02.45 WIB INTER vs CHIEVO (Serie-A) | Kamis, 4 Februari 2016, 02.45 WIB HELLAS VERONA vs INTER (Serie-A) | Minggu, 7 Februari 2016, 18.30 WIB FIORENTINA vs INTER (Serie-A) | Senin, 15 Februari 2016, 02.45 WIB INTER vs SAMPDORIA (Serie-A) | Minggu, 21 Februari 2016, 02.45 WIB JUVENTUS vs INTER (Serie-A) | Senin, 29 Februari 2016, 02.45

8 April 2012

Inter Raih Satu Poin Di Kandang Cagliari

Posisi Inter harus tertahan di klasemen Serie-A 2011/2012, ketika Cagliari menjadi penghambat langkah positif Inter dengan memaksa bermain imbang 2-2 di Stadion Nereo Rocco, Trieste, Sabtu (7/4/2012) malam WIB.

Hasil ini membuat peluang Inter meraih posisi ketiga klasemen Serie-A semakin berat. Pasalnya, mereka masih tertahan di peringkat 7 klasemen dengan nilai 45, padahal pada laga lain AS Roma menelan kekalahan 2-4 dari Lecce.

Cagliari hanya membutuhkan waktu lima menit untuk mengungguli tamunya. Kelengahan Andrea Ranocchia dalam menghalau sepak pojok dimanfaatkan dengan maksimal oleh Davide Astori yang melepaskan tendangan akrobatik ke dalam gawang Luca Castellazzi.

Namun, hanya berselang satu menit, I Nerazzurri berhasil menyamakan kedudukan melalui Diego Milito. Berawal dari aksi dribbling Mauro Zarate, umpan silang dilepaskan kepada striker asal Argentina itu, yang tanpa pikir panjang menghujamkan bola ke gawang Michael Agazzi, kedudukan pun berubah menjadi 1-1.

Gawang Agazzi nyaris kembali bergetar ketika umpan silang Javier Zanetti disambut Esteban Cambiasso di pinggir kotak penalti. Sial bagi Inter, tandukan Cambiasso masih bisa ditepis oleh Agazzi.

Cambiasso kembali mendapat peluang menjebol gawang Cagliari di penghujung babak pertama, menyusul tendangan bebas yang dihadiahkan wasit kepada Inter. Namun, tendangan Cambiasso masih terlalu lemah dan masih bisa dibendung Agazzi. Alhasil, kedudukan 1-1 pun bertahan hingga turun minum.

Cagliari berharap membalikkan keadaan di babak kedua dan melakukan tekanan terhadap Inter di menit-menit awal. Sebuah umpan tendangan bebas sempat membahayakan gawang Castellazzi, namun Ranocchia kali ini cukup sigap untuk menyapu bola keluar.

Dan di menit 61, tekanan Cagliari akhirnya membuahkan hasil. Adalah Mauricio Pinilla yang membawa tuan rumah unggul berkat tandukan kepalanya menyusul umpan Daniele Conti. Bola sempat meyentuh tanah sebelum akhirnya meluncur ke dalam gawang Castellazzi.

Ironisnya, beberapa menit kemudian Cagliari justru kehilangan Pinilla yang diusir keluar lapangan setelah menerima kartu kuning kedua. Wasit menilai Pinilla melakukan selebrasi berlebihan dengan memanjat pagar sisi lapangan. Di babak pertama, Pinilla sudah menerima kartu kuning akibat melanggar Dejan Stankovic.

Unggul jumlah pemain tidak disia-siakan begitu saja oleh anak-anak asuhan Andrea Stramaccioni. Kali ini, Cambiasso berhasil mencatatkan namanya di papan skor usai memaksimalkan umpan crossing Diego Forlan.

Inter hampir saja berpeluang memetik tiga angka dari Stadion Nereo Roco di masa injury-time ketika umpan Joel Obi ke depan gawang berhasil disambut Giampaolo Pazzini. Meski upaya Pazzini masih melebar, bola kemudian mengarah kepada Ranocchia. Sayang, tendangan Ranocchia pun masih belum menemui sasaran. (goal.com)

FORZA INTER !!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar